Tunggalan Pilihan: Februari 2023
04 Mei
Elephant Kind — "Love As"; Swellow — Simpul Tak Berdaya; Dongker, Tomy Herseta, Whiteskkeleton — "Tuhan di Reruntuh Kota"; eleventwelfth — "the more i try to trace you forthwith, the less i want to know where to find you"; Pelteras — Palang
Sampul oleh Ikrar Waskitarana |
Berikut adalah senarai tunggalan yang dirilis sepanjang Februari 2023 pilihan redaksi suaka suara.
1. Elephant Kind — "Love As"
Menjadi musisi internasional bukan berarti harus secara harfiah dimulai dengan berpindah ke luar negeri. Seorang pemusik negeri ini sempat mengartikannya mentah-mentah seperti demikian dan tak benar-benar mendapatkan hasil yang menakjubkan.Meskipun begitu, bersusah payah mempertaruhkan hidup di negeri yang baru harusnya tak berakhir sia-sia. Paling tidak, berkesempatan untuk tinggal di tengah masyarakat yang berbeda dan terpapar oleh budaya yang berlainan harusnya dapat memicu lahirnya cara-cara pandang yang baru, seperti yang terjadi pada Bam Mastro—jika tidak mana mungkin ia mau mulai berbagi kendali dengan Kevin dan Bayu?
2. Swellow — Simpul Tak Berdaya
Waktu adalah uang, maka tiap detik yang kita miliki seharusnya dibeli dengan harga yang pantas, apalagi jika ketentuannya telah tertera dengan jelas di bawah meterai. Namun, tetap saja, manusia adalah serigala bagi manusia yang lain—bos adalah penipu jongos-jongosnya.Meskipun begitu, memangnya apa yang dapat kita perbuat? Melawan tentu saja tak sulit untuk dilakukan, tetapi apakah yang dipertaruhkan sepadan? Lebih baik ambil saja opsi teraman: terima saja nasib kita sebagai budak yang tak berdaya.
0 comments