Rilisan Menawan: Desember 2022

13 Februari

SZA — SOS; White Lung — Premonition; For Tracy Hyde — Hotel Insomnia
Rilisan Menawan: Desember 2022
Sampul oleh Ikrar Waskitarana
Di entah kapan ini, kami memilih album, album mini, dan EP yang dirilis pada Desember 2022 lalu dan menarik perhatian kami. Senarai yang mungkin dapat Anda gunakan sebagai rekomendasi dalam menemukan musik-musik baru berikut adalah hasilnya.

1. SZA — SOS

Oh, yang benar saja! Dua puluh tiga nomor berdurasi dua menitan yang kalau bukan karena liriknya—yang sebenarnya juga hanya berayun bolak-balik dari (ber-) cinta dan benci—bakalan terdengar monoton disajikan secara sekaligus sebagai satu porsi? Yah, nomor pop punk yang satu itu memang anomali, tetapi tetap saja, album penuh kedua Solána Imani Rowe ini sulit untuk disimak dalam sekali duduk—kecuali jika sibuk melakukan hal lain.



2. White Lung — Premonition

Mungkin itu semua benar. Anda bisa saja mati muda sebagai pahlawan atau malah hidup terlalu lama hingga akhirnya menjadi versi baru dari sosok yang—dulunya— tidak Anda sukai. Kalau tak percaya, coba tilik apa yang telah terjadi pada Mish Barber-Way pasca-Paradise. Kini, setelah paham politiknya mengalami turbulensi hebat, White Lung justru memeluk erat berbagai pengalaman keibuan.



3. For Tracy Hyde — Hotel Insomnia

Jika Anda dapat mengetahui bahwa beberapa hari ke depan akan menjadi hari-hari terakhir menghembuskan napas, tidakkah Anda tertarik untuk nekat mencoba bertindak dengan sebebas-bebasnya? Mungkin tidak juga, tetapi Natsubot dan kawan-kawan jelas-jelas akan melakukannya. Buktinya, dalam salam perpisahan mereka ini, kugiran asal Tokyo ini tak lagi kaku mengikuti tradisi untuk menyajikan album dalam bentuk yang paling koheren—justru memuat usaha-usaha terbaik mereka untuk mereka ulang berbagai gaya yang sempat dijajal sepanjang hayat.

Baca Pula

0 comments